Dia itu baik
sekali
Sebab dia
membiarkan aku menyukainya
Bertahun-tahun
tanpa pernah protes
Padahal dia tidak
tahu
Dia itu baik
sekali
Kemarin dia datang
ke negaraku
Tapi aku tidak datang
menemuinya sebab sedang sibuk
Tapi dia tidak
marah
Padahal dia datang
dari jauh
Dia itu baik
sekali
Akhir-akhir ini
aku sering lupa tentang dia
Juga sering
menyukai orang lain selain dia
Tapi dia tidak
marah
Wahai Figo
Baik sekali kamu
Itu sebab aku suka
kamu sudah begitu lama
Semoga nanti kita bisa
bertemu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar